Monday, May 07, 2012

Maastricht I'm coming....

Alhamdulillahirobbil alamiin..... Tahun ini Allah SWT benar-benar melimpahkan keberkahan padaku. Meski cobaan yang menerpaku juga datang tiada henti namun keberkahan yang diberikan-Nya seketika mampu menghapus keresahan dalam diriku selama ini.
Setelah sebulan yang lalu aku dimutasikan ke kantor yang letaknya tidak jauh dari rumah tinggal dan dua minggu lalu aku berkesempatan mengunjungi kota Melbourne, Australia, diawal bulan depan aku berkesempatan mengunjungi kota Maastricht di Belanda. Allahu Akbar!!
Keberkahan beruntun yang kuterima ini tentu saja patut aku syukuri.


Sejak awal April lalu, aku sudah tidak perlu bersusah payah membelah kemacetan jalanan kota Jakarta untuk berangkat menuju kantor dan pulang kembali menuju rumah. Kepenatan rutinitas seperti itu yang kujalani selama setahun setengah lebih akhirnya berakhir sudah. Kini aku bisa dengan santai berangkat ke kantor tanpa rasa was-was akan telat tiba di sana. Biaya transportasipun menjadi jauh lebih ekonomis. Belum lagi, aku tidak perlu lagi mengeluarkan biaya untuk makan siang karena saat jam istirahat siang, aku cukup berjalan kaki untuk mencapai rumah dan menyantap makan siang bersama istri tercinta.

Kabar menggembirakan berikutnya kuterima ketika aku baru satu minggu bertugas di tempat yang baru. Aku didaulat untuk mengikuti studi banding ke negara kangguru selama satu minggu. Kabar tersebut tentu saja menyontakkan kesadaranku. Betapa tidak, aku tidak pernah bermimpikan untuk bisa bepergian ke luar negeri. Kini kesempatan untuk melihat kota di negara lain menjadi terbuka. Akhirnya, dua minggu lalu aku pun dapat menyaksikan dan merasakan bagaimana suasana kota Melbourne yang sejuk dan tenang.

Hari selasa lalu (1 Mei 2012), kabar gembira kembali menghampiriku. Aku dan 19 orang teman sejawatku terpilih untuk mengikuti diklat singkat di negeri kincir angin, tepatnya di kota Maastricht. Wuuiihh.....senang sekali rasanya mendapatkan keberkahan beruntun seperti ini. Semoga Allah selalu memberikan yang terbaik pada diriku..... Aamiin...yaa Robbal alamiin....

Tangsel, Senin, 7 Mei 2012

No comments: